Uji Profisiensi Pupuk

Uji Profisiensi Pupuk

Apakah kamu ingin memastikan proses analisis pupuk dan kinerja laboratorium kamu sudah sesuai dengan standar ISO/IEC 17043:2010? Kamu bisa ikut serta dalam Uji Profisiensi Pupuk yang rutin diselenggarakan oleh Laboratorium PT Pupuk Sriwidjaja Palembang yang pastinya sudah teakreditasi dan tersertifikasi.

Laboratorium Pengujian Umum

Laboratorium Pengujian Umum

Laboratorium Pengujian Umum adalah laboratorium pengujian yang berada di bawah Bagian Laboratorium Kimia Analisis, Departemen Laboratorium, PT Pupuk Sriwidjaja Palembang. Laboratorium Pengujian Umum terbagi menjadi dua unit kerja utama yaitu Laboratorium Pengujian Air dan Laboratorium Quality Control.

Laboratorium Pengujian Gas & Lube Oil

Laboratorium Pengujian Gas & Lube Oil

Laboratorium Pengujian Gas & Lube Oil atau disingkat dengan LGLO merupakan sebuah seksi yang berada di Bagian Laboratorium Kimia Analisis Departemen Laboratorium. Laboratorium Pengujian Gas & Lube Oil terbagi menjadi dua unit kerja utama yaitu Laboratorium Pengujian Gas dan Laboratorium Pengujian Lube Oil.

Laboratorium Pengujian Produk

Laboratorium Pengujian Produk

Laboratorium Pengujian Produk merupakan bagian dari Laboratorium Kimia Analisis Departemen Laboratorium, yang melakukan analisa 𝑞𝑢𝑎𝑙𝑖𝑡𝑦 𝑐𝑜𝑛𝑡𝑟𝑜𝑙 produk akhir yang mencakup : 1. Urea 2. Amonia 3. Produk Samping

Laboratorium NPK

Laboratorium NPK

Laboratorium NPK PT Pusri dibentuk seiring pembangunan Pabrik NPK oleh PT Pusri palembang. Laboratorium ini merupakan Salah satu unit/seksi pada Bagian Laboratorium NPK & STG BB di Departemen Laboratorium PT Pusri Palembang yang telah berkomitmen menerapkan sistem Manjemen Laboratorium ISO 17025.

Laboratorium Kalibrasi

Laboratorium Kalibrasi

Laboratorium Kalibrasi PT Pupuk Sriwidjaja Palembang (LK-058-IDN) telah terakreditasi ISO 17025:2017 dari KAN dan dapat memberikan layanan jasa kalibrasi untuk lingkup Massa, Suhu, Volumetrik, Instrument Analitik, Termohygrometer dan lain-lain yang mencakup internal maupun eksternal Perusahaan, disamping itu juga dapat memberikan jasa perbaikan/repair untuk peralatan/instrumentasi laboratorium.

Laboratorium Chemical Cleaning

Laboratorium Chemical Cleaning

Laboratorium Chemical Cleaning berada di bawah Laboratorium Penunjang Sarana. Memiliki tugas pokok sebagai penyedia jasa 𝑐ℎ𝑒𝑚𝑖𝑐𝑎𝑙 𝑐𝑙𝑒𝑎𝑛𝑖𝑛𝑔, penyedia bahan pereaksi (𝑟𝑒𝑎𝑔𝑒𝑛𝑡) bagi semua seksi lab yang berada di Departemen Laboratorium.